SEJARAH
BERDIRINYA YAYASAN NURUL IMAN DEMPOK GROGOL DIWEK JOMBANG
I. .Yayasan “NURUL IMAN “ Dempok berdiri pada tahun
1933 setelah berdirinya masjid
“NURUL IMAN” Dempok tahun
1932 atas prakarsa :
NAMA : H.HASAN BIN H.SYARIF
LAHIR : TAHUN 1911
ALAMAT :
Dusun Dempok Ds Grogol Diwek
Jombang
Beliau adalah
alumni ponpes.Temas Pacitan Kab.Madiun.
Didirikan
diatas sebidang tanah seluas 20
m2 x 7m2 = 114 m2 . Sebelah selatan masjid
dengan biaya
sendiri . Dan di kelola oleh beliau sampai tahun 1942. Dan murid - murid dan
santri -santri beliau banyak juga yang berasal dari luar desa sini (sampai
pendudukan jepang tahun 1942)
II. Pada pereode zaman pendudukan jepang madrasah Dempok bubar, sebab keadaan penjajah jepang yang
sangat menindas bangsa Indonesia , Dan generasi seterusnya khususnya ahli waris
dari madrasah tersebut, tidak bersedia mengelola. Akhirnya semua peralatan
madrasah.Seperti dampar dan papan tulis diwaqofkan ke desa Brasut, Mojowarno
kepada Bapak KH. Amir ponpes kecil di desa tersebut.madrasah dempok farim
(terhenti ) sampai tahun 1949 .
III. Periode berikutnya pada tanggal 15 Oktober 1949 , Dirintis kembali oleh generasi
berikutnya yang diprakarsai oleh Bapak Ali Tamam
dibantu oleh Bapak AH. Yani sampai
tahun1955.
IV. Kemudian pada periode selanjutnya dari tahun
1955 Madrasah ini dikembangkan dengan berdirinya sebuah gedung yang terletak
disebelah utara masjid terdiri 4 keklas
diatas tanah H. ABD CHOLIQ seluas 28 m2 x 6m2 = 168
m2 dibangun dengan biaya sendiri oleh
Ibu H. CHODIJAH SYUKUR pada tahun 1955
sampai pada perkembangan
selanjutnya Madrasah ini terus berkembang
sampai menjadi madrasah . Diakui resmi
tanggal 1 Agustus 1959 pada periode tersebut sudah lengkap terdiri
sampai enam kelas ( 1 - 6 ) perkembangan berikutnya madrasah ini terus berkembang
dari tahun ketahun , sesuai dengan kemajuan
pendidikan madrasah ini mulai mendapat
penilaian yang memenuhi syarat , baik
administrasi atau sarana dan prasarana gedungnya
hingga dipercaya oleh
pemerintah khususnya Departemen
Agama, memberi bantuan Guru
Agama Negri sejak tahun 1962 . guru yang mula - mula ditugaskan di MI
ini adalah sdr Ma’sum
dari Ploso Jombang . Dan
sampai berikutnya mulai pada tahun
1967 mendapat bantuan guru
Negri penuh mulai dari TK
s/d kelas VI hingga tahun 1992
Kemudian pada tahun 1995 diberi bantuan Kepala
MI Negri yaitu H. ABD CHOLIQ . Dari Dempok . sampai pensiun tahun ( tahun 1997 ) kemudian diganti oleh H. ABU DZARRIN sampai (tahun 1999) dilanjutkan M basuni dari tahun
1999-2004 dilanjutan kAtok junaidi, S.Pd dari tahun 2004- sekarang
V. Periode selanjutnya karena semakin meningkatnya perbaikan
mutu pengelolaan madrasah Dempok
. mengikuti akriditasi madrasah status diakui , dan pada tanggal 8 Agustus 1994
resmi menjadi madrasah diakui. dengan No
. mm. 15/05,03/pp.04/2164/1994 kemudian sesuai dengan tuntunan dan perkembangan
MI selanjutnya madrasah ini mendirikan yayasan dengan nama YANI ( Yayasan Nurul Iman )
mulai tanggal 11 mei 1995, No. 7
yang dicatat pada notaris BAZRON
. SH Jl . KH. Wahid Hasyim 131 Jombang , Yayasan ini dikelola
oleh H. ABD CHOLIQ dari tahun tersebut sampai sekarang dan
mengelola mulai TK , MI,
TSANAWIYAH, MASJID dan MAJLIS
TA’LIM adapun dana Yayasan dari Donatur, aghnia’ dari wali murid dll serta
mempunyai sepetak tanah sawah dari wakaf seluas 260 bt.
Demikian
sejarah ringkas Yayasan Dempok - Grogol - Diwek - Jombang
.
DEMPOK-
21 - Pebruari - 2001